Minggu, 23 Desember 2012

[DIY] Bukan Kartu Ucapan Biasa

Rindu rasanya dengan kegiatan jahit menjahit... Ingin membuat sesuatu lagi tapi persediaan kain kristik sangat minim. Di kala malam sendirian (anak dan suami sudah terlelap), saya teringat sebuah ide lawas. Yaitu membuat kartu ucapan yang melibatkan kegiatan kristik. Langsung saja saya membongkar gudang penyimpanan. Dan beruntunglah! Potongan-potongan kain kristik berukuran 20x20 cm bisa saya temukan. Buku desain kristik oleh-oleh suami dari negeri sakura saya buka-buka. Dan pilihan jatuh ke gambaran singa lucu. Saya kerjakan juga kristikan singa hingga mata tak kuat lagi terbuka.

hasil kristikan imut
Keesokan paginya, bingung saya mengaplikasikannya pada selembar kertas. Jaman sudah tidak seperti dulu. Internet tersedia di rumah. Harus dimanfaatkan sebesar-besarnya untuk mencari inspirasi dan ilmu-ilmu baru. Tutorial membuat kartu ucapan dengan aplikasi kristik saya temukan di youtube. Berikut videonya:


Ternyata mudah saja membuatnya. Alat yang dibutuhkan hanyalah gunting, alat pendedel, penggaris, dan spidol. Sedangkan bahan yang dibutuhkan sangat mudah ditemukan: kain kristik (sisa jaman dulu kala), benang kristik tiga warna sesuai desain, double tape, pita (sisa parsel-an), selembar kertas HVS, dan kotak kardus makanan.
alat dan bahan
Namanya masih uji coba, tentu jauh dari kata sempurna. Masih tidak rapi di sana-sini. Begitu jadi, suami langsung cuap-cuap meng-klaim kalau kartu tersebut adalah hak miliknya. Okelah! Kartu yang tadinya masih polosan, saya berikan kalimat sederhana yang kira-kira masih berkaitan dengan gambar singa. Yuk dilihat hasilnya:

tampak belakang
tampak depan

Belum puas bereksperimen sebenarnya! Tetapi hasil pertama ini sudah mengenyangkan rasa penasaran dan pengewajantahan ide dahulu kala.Apalagi kalau dibandingkan dengan contoh yang ada di video di atas itu jauh sekali perbedaan hasil akhirnya. Besok-besok masih ingin membuat kartu ucapan sendiri yang bersifat personal lho. Nantikan postingan berikutnya ya...


Terima kasih sudah mampir di sini ^_^

0 comments: