Minggu, 26 Februari 2012

Hami Hami Maou Chan

Siapa itu???


Hami Hami Maou Chan adalah penghuni rumah kami yang baru. Hamster betina yang lucu, imut, dan sangat aktif. Niat semula hanya jalan-jalan aja di pasar burung untuk memperkenalkan aneka satwa yang belum pernah dilihat E-boy. Beberapa kali menjumpai pejual hamster. Tak sedikitpun menarik minat kami. Hingga tidak sengaja melihat seekor hamster dengan corak yang lucu dan atraktif sekali. Hamster itu suka kayang (salto ke belakang). Suami langsung mengamati dan mencoba menggoda. Eh tetap lincah, tak ada rasa takut sedikitpun. E-boy girang bukan kepayang sampai-sampai hampir terjatuh ke dalam akuarium besar, rumahnya puluhan hamster (kalau sampai terjatuh,, berapa duit harus dikeluarkan sebagai biaya ganti kerusakan ya?!). Harga per ekor hamster murah, sepuluh ribu rupiah saja (malas nawar dah). Tak tega kan kalau menolak keinginan anak? Apalagi kami melihatnya sebagai peluang emas untuk mengajarkan tanggung jawab dan konsep cinta tanpa pamrih. Beli seekor dulu karena kami tidak yakin bisa merawatnya. Kalau memang gampang perawatannya, bolehlah nanti dibelikan seekor pejantan...

Setelah 24 jam.....
Masih saja berkutat membangun kandang yang te o pe. Agak menyesal juga kenapa kemarin tidak sekalian membeli kandang hamster beserta botol minumnya. Ternyata botol minum yang kami punya (bekas salah seekor kucing kami) sudah rusak. Sekatnya tidak berfungsi lagi sehingga air akan menetes hingga menggenangi dasar kandang Hami Hami. Sedih... Takut mati...

heboh membangun kandang Hami Hami

Kandang seperti foto di atas ternyata kekecilan! Hami Hami tidak bisa bergerak lincah. Setelah diperbaiki model apapun si botol minum tetap tidak bisa bekerja sempurna. Terpaksa kami menggunakan kardus mie instan dan menempatkan lempengan plastik mungil tepat di bawah botol minum. Sebenarnya cukup luas tetapi tidak aman. Subuh tadi ada beberapa tempat yang rusak/lubang. Hmmm... putar otak lagi.


Karena tidak bisa keluar lagi,, besok jadwal yang menanti sudah sangat padat akhirnya menempatkan Hami Hami di dalam wadah krupuk hehehe... Semoga bisa hidup terus... *belajar perawatan hamster dari eyang gugel*

2 comments:

Unknown mengatakan...

wah, ini yg chambell ya bun. aq jg baru beli yg chambell 2pasang, baru belajar jg utk hamster yg satu ini.
mampir ya buat liat koleksiku, http://hamsterhomy.blogspot.com/

Oktavera Rahardi mengatakan...

@Dyah Pitaloca
sudah meluncur ke TKP, btw blog ini hanya khusus buat hamster ya? resep2 dan pengasuhan si kecil gak dibikin blognya juga tah?